BPS Catat Inflasi Bulanan Desember 2023 Sebesar 0,41 Persen dan Inflasi Tahunan 2,61 Persen

JAKARTA, KOMPAS.TV – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indonesia mengalami inflasi 0,41 persen pada Desember 2023, jika dibanding November 2023.

Terjadi kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) (month-to-month/mtm), dari 116,08 pada November 2023 menjadi 116,56 pada Desember 2023.

Sedangkan secara tahunan, terjadi inflasi 2,61 persen (year-on-year/yoy) dibanding Desember 2022 dan inflasi tahun kalender 2,61 persen (year-to-date/ytd) dari Januari 2023. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan komoditas yang mendorong inflasi bulanan di Desember 2023 adalah kenaikan harga cabai merah.

“Komoditas penyumbang utama inflasi adalah cabai merah dengan andil inflasi sebesar 0,06 persen,” kata Amalia dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (2/1/2024).

Baca Juga: Masker, Tarif LRT dan MRT, hingga Vape Jadi Acuan BPS Menghitung Inflasi Mulai 2024

Komoditas penyumbang terbesar inflasi lainnya ialah bawang merah dengan andil inflasi sebesar 0,04 persen, tomat 0,03 persen, cabai rawit 0,02 persen, beras 0,02 persen, serta telur ayam ras 0,02 persen.

Berdasarkan data tersebut, inflasi kelompok makanan, minuman, dan tembakau pada Desember 2023 sebesar 1,07 persen dan memberikan andil inflasi 0,29 persen.

“Selain itu, terdapat komoditas di luar kelompok makanan, minuman, dan tembakau yang juga memberikan andil signifikan terhadap inflasi secara MoM, antara lain tarif angkutan udara dengan andil inflasi sebesar 0,05 persen, emas perhiasan 0,02 persen, serta komoditas rekreasi 0,01 persen,” terang Amalia. 

Sedangkan jika dihitung secara tahunan, komoditas penyumbang inflasi terbesar adalah beras. 

Baca Juga: Kisaran Gaji PNS, TNI, Polri dan PPPK yang Naik Mulai 1 Januari 2024

BPS: Inflasi Tahun 2023 2,61%, Terendah dalam 20 Tahun Terakhir

JAKARTAKOMPAS.TV Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan, inflasi pada tahun 2023 adalah yang terendah dalam 20 tahun terakhir. BPS mencatat inflasi tahun 2023 adalah 2,61% dan inflasi bulanan pada Desember 2023 adalah 0,41%.

Inflasi bulanan 0,41% ini angkanya lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya, tetapi lebih rendah dengan inflasi Desember 2021 dan 2022. Lalu di luar periode terdampak pandemi 2020 dan 2021, inflasi tahun 2023 merupakan inflasi terendah dalam 20 tahun terakhir,” kata Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers Selasa (2/1/2024).

Ia menyampaikan, inflasi bulanan yang tinggi pada 2023 terjadi di momen-momen perayaan hari besar keagamaan. Seperti bulan puasa, Hari Raya Idul Fitri, Natal dan Tahun Baru.

Baca Juga: BPS Catat Inflasi Bulanan Desember 2023 Sebesar 0,41 Persen dan Inflasi Tahunan 2,61 Persen

Komoditas yang mendorong inflasi bulanan di Desember 2023 adalah kenaikan harga cabai merah.

“Komoditas penyumbang utama inflasi adalah cabai merah dengan andil inflasi sebesar 0,06 persen,” ujar Amalia.

Komoditas penyumbang terbesar inflasi bulanan lainnya ialah bawang merah dengan andil inflasi sebesar 0,04 persen, tomat 0,03 persen, cabai rawit 0,02 persen, beras 0,02 persen, serta telur ayam ras dengan andil inflasi sebesar 0,02 persen.

Berdasarkan data tersebut, inflasi kelompok makanan, minuman, dan tembakau pada Desember 2023 sebesar 1,07 persen dengan memberikan andil inflasi 0,29 persen.

Baca Juga: Larang Pinjol Tagih Utang ke Kontak Darurat, OJK: Hanya untuk Konfirmasi Keberadaan Peminjam

“Selain itu, terdapat komoditas di luar kelompok makanan, minuman, dan tembakau yang juga memberikan andil signifikan terhadap inflasi secara MoM, antara lain tarif angkutan udara dengan andil inflasi sebesar 0,05 persen, emas perhiasan 0,02 persen, serta komoditas rekreasi 0,01 persen,” tuturnya. 

Soal Kenaikan Gaji ASN, Sri Mulyani: Jangan Khawatir, Kita Bayarkan Januari Komplit

JAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memastikan bahwa gaji aparatur sipil negara (ASN), TNI, Polri, dan pensiunan akan mengalami kenaikan mulai dari 1 Januari tahun ini.

Menurut Bendahara Negara, penyesuaian gaji ini sesuai dengan yang telah disampaikan oleh Presiden Joko Widodo dalam pembacaan Rancangan Undang-Undang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RUU APBN) 2024 pada bulan Agustus tahun lalu.

“Gaji ASN 2024 tetap dibayarkan kenaikannya sesuai dengan yang disampaikan Bapak Presiden,” ungkap Sri Mulyani dalam konferensi pers Realisasi APBN 2023 di Jakarta, Selasa (2/1/2024), dikutip dari Kompas.com. 

Baca Juga: Kisaran Gaji PNS, TNI, Polri dan PPPK yang Naik Mulai 1 Januari 2024

Sri Mulyani juga menjelaskan bahwa besaran kenaikan gaji untuk ASN, TNI, dan Polri akan sebesar 8 persen, sementara untuk pensiunan akan sebesar 12 persen.

Pemerintah saat ini sedang menyusun sejumlah aturan pelaksana dalam bentuk Peraturan Pemerintah (PP) untuk menjalankan ketentuan penyesuaian gaji tersebut. 

“Ini sedang ngebut ini, jadi kita sekarang sedang ngejar-ngejar,” ujar Sri Mulyani.

Meskipun aturan tersebut masih dalam proses perumusan, Sri Mulyani memastikan bahwa besaran kenaikan gaji PNS akan disesuaikan mulai awal tahun 2024.

Baca Juga: Gaji PNS Naik Mulai 1 Januari 2024, Jadi Berapa? Ini Kisarannya per Golongan

Oleh karena itu, penyesuaian gaji akan diberikan secara bersamaan atau dirapel setelah aturan tersebut rampung.

“Jangan khawatir, tetap kita bayarkan Januari komplit,” tegas Sri Mulyani.

Sebagai catatan, rencana kenaikan gaji ASN hingga pensiunan telah diumumkan oleh Presiden Jokowi dalam pidato RUU APBN pada 16 Agustus 2023.

Garuda Indonesia jadi Official Airline Golden Disc Award, Tambah Frekuensi Penerbangan ke Seoul

JAKARTAKOMPAS.TV Garuda Indonesia menjadi official airline dalam penyelenggaraan “Golden Disc Awards ke-38”, sebuah ajang penghargaan musik terbesar di Korea Selatan yang akan diselenggarakan di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (6/12/2024). 

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan, dukungan Garuda Indonesia sebagai official airline tersebut turut bertepatan dengan peringatan 50 tahun hubungan diplomatik Indonesia Korea Selatan.

Serta sejalan dengan kesuksesan Golden Disc Awards yang sebelumnya telah diselenggarakan di sejumlah negara seperti Jepang, China, Malaysia, dan yang terakhir di Thailand.

“Melalui perannya sebagai official airline Golden Disc Award ke-38 nanti, Garuda Indonesia akan mendukung kelancaran acara tersebut khususnya melalui pengoperasian penerbangan tambahan rute Jakarta – Seoul yang akan dioperasikan pada tanggal 7 Januari 2024,” kata Irfan dalam keterangan resminya, Selasa (2/1/2024).

Baca Juga: Jangan Dicoba! Bercanda Ada Bom di Pesawat dan Bandara Bisa Dipenjara | SINAU

Ia menjelaskan, penyelenggaraan Golden Disc Awards 2024 ini menjadi langkah strategis untuk Garuda Indonesia dalam menyelaraskan komitmen pemerintah untuk mempercepat proses pemulihan pariwisata nasional.

Sekaligus menjadi representasi semangat perusahaan dalam menghadirkan konektivitas udara yang menghubungkan destinasi-destinasi utama para pengguna jasa baik dalam negeri maupun internasional.

Irfan menyebut pihaknya akan mengedepankan layanan penerbangan yang menghadirkan keramahtamahan khas Indonesia mulai dari pre-flight, in-flight hingga post-flight.

“Kiranya dukungan Garuda Indonesia terhadap Gloden Disc Award ini tidak hanya akan dapat memberikan pengalaman penerbangan yang seamless bagi penumpang,” ujar Irfan. 

Baca Juga: Angkasa Pura I dan II Merger, Jadi Operator Bandara Terbesar ke-5 di Dunia

“Namun juga dapat menjadi momentum tersendiri bagi puncak pemulihan sektor pariwisata Indonesia dalam memperkenalkan Indonesia di mata global,” imbuhnya. 

Adapun saat ini Garuda Indonesia melayani penerbangan langsung dari dan menuju Korea melalui Jakarta dan Bali sebanyak 8 kali setiap minggunya.

Nantinya Garuda akan meningkatkan frekuensi penerbangan rute Seoul – Denpasar pp dari 2 kali seminggu, menjadi empat kali seminggu mulai bulan Desember 2023.

Baca Juga: Macet di Tol Arah Bandara Ngurah Rai, Dishub Bali Akui Terlambat Lakukan Penanganan

Jadwal penerbangan Seoul – Denpasar nantinya akan dilayani dengan GA 871 dan diberangkatkan dari Incheon International Airport pada pukul 11:35 LT dan tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar pada pukul 17:45 LT. 

Sementara itu penerbangan Denpasar – Seoul akan dilayani dengan GA 870 dan diberangkatkan dari Denpasar pada pukul 01:30 LT dan tiba di Seoul pada pukul 09:15 LT.

Jokowi Sebut 37 Jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa Harus Diperbaiki

BANYUMAS, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan ada 37 jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa yang harus diganti karena usianya sudah tua.

Jembatan Callender Hamilton (CH) adalah jembatan yang menggunakan rangka prafabrikasi portabel modular.

Jembatan model ini menggunakan banyak tiang penopang dan menumpuk, komponennya dibuat dari pabrik sehingga pemasangannya lebih cepat dan praktis.

Jembatan Callender Hamilton di Indonesia telah dibangun sejak 1970an, dan saat ini jembatan-jembatan tersebut sudah berusia di atas 50 tahun yang telah melewati usia layanan dan menjadikannya rentan karena beban logistik atau angkutan berukuran berat, sehingga harus diganti baru.

“Di Pulau Jawa ini ada 37 jembatan Callender Hamilton yang harus diganti karena umur layanannya sudah melebihi 40 tahun, 37 jembatan,” kata Jokowi saat meresmikan tiga jembatan Callender Hamilton yang dipusatkan di Kab. Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (2/1/2024).

Tiga jembatan yang diresmikan Jokowi adalah Jembatan Tajum Margasana senilai Rp72 miliar dan Jembatan Karangbawang senilai Rp89 miliar yang ada di Banyumas. Serta Jembatan Jurug B di Solo-Karanganyar, senilai Rp90 miliar.

Baca Juga: Presiden Jokowi Klaim Sudah Bagikan 101 Juta Sertifikat Tanah Selama Menjabat

“Ini akan memperbaiki, akan merevitalisasi jembatan-jembatan yang memang sudah saatnya untuk diperbaharui karena beban transportasi, beban logistik yang ada di atas jembatan semakin hari semakin berat,” ujar Jokowi, dikutip dari Breaking News Kompas TV.

“Dan kita harapkan dengan jembatan baru ini mobilitas barang, mobilitas orang, akan semakin terjamin keamanannya, juga kecepatannya,” tambahnya.

Selain tiga jembatan itu, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sebelumnya baru saja menyelesaikan penggantian atau revitalisasi 4 jembatan CH di Provinsi Banten sepanjang 310 meter, yakni Jembatan Cisadane A, Cisadane B, Batu Ceper, dan Tawing.

Juru bicara Kementerian PUPR Endra S. Atmawidjaja menyampaikan, penggantian/duplikasi jembatan Callender Hamilton di Banten telah selesai seluruhnya pada Desember 2023.

Jembatan sudah mulai dibuka guna mendukung pergerakan orang, jasa, dan logistik bagi masyarakat, khususnya menuju kawasan pariwisata dan industri di Banten.

Baca Juga: OJK Tutup 6.680 Entitas Pinjol dan 1.218 Investasi Ilegal sejak 2017

“Dengan selesainya penggantian atau duplikasi jembatan Callender Hamilton diharapkan akan semakin mendorong peningkatan perekonomian masyarakat di wilayah Banten, khususnya melalui sektor pariwisata dan industri,” kata Endra dalam keterangan tertulisnya, Selasa (2/1).

Khusus Hari Ini! Jasa Marga Beri Diskon Tarif Tol 10% dari Semarang ke Jakarta

JAKARTA, KOMPAS.TV- Jasa Marga memberikan diskon tarif tol 10% pada arus balik libur Tahun Baru, hari ini Rabu (3/1/2024).

Diskon tarif tol itu berlaku untuk perjalanan dari GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang menuju GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, potongan tarif tol 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa tersebut hanya berlaku untuk perjalanan menerus, bagi pengguna jalan yang melakukan perjalanan menerus, melakukan tap in dari GT Kalikangkung dan melakukan tap out di GT Cikampek Utama.

Ia juga menambahkan, potongan tarif tidak berlaku apabila transaksi dengan saldo uang elektronik tidak mencukupi atau tidak terbaca asal dan golongan kendaraan.

Baca Juga: Arus Balik 1-3 Januari, Tol Jogja-Solo Dibuka Satu Arah Sampai Pukul 17.00 WIB

“Kami kembali mengingatkan, khusus di hari Rabu, 3 Januari 2024, pengguna jalan dapat memanfaatkan potongan tarif tol sebesar 10% yang berlaku di Jalan Tol Trans Jawa untuk perjalanan menerus arus balik dari Semarang menuju Jakarta dari GT Kalikangkung menuju GT Cikampek Utama. Untuk jam pemberlakuan potongan tarif yaitu mulai pukul 00.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB, atau berlaku 24 jam, serta diberlakukan untuk semua golongan kendaraan,” kata Lisye dalam keterangan tertulisnya, Selasa (2/1/2024).

Diskon Tarif Tol Jakarta-Semarang saat Arus Balik 3 Januari 2024:

  • Kendaraan Golongan I: Semula Rp408.500 menjadi Rp367.650, potongan tarif sebesar Rp40.850
  • Kendaraan Golongan II dan III: Semula Rp630.000 menjadi Rp567.000, potongan tarif sebesar Rp63.000
  • Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp830.500 menjadi Rp747.450, potongan tarif sebesar Rp83.050

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024, Menpan RB Bocorkan Formasi Prioritas yang Paling Dibutuhkan

“Pemberlakuan potongan tarif tol sebesar 10 persen ini merupakan bentuk peningkatan pelayanan bagi pengguna jalan tol yang juga bertujuan untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas,” ucap Lisye.

Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rencana pemberlakuan rekayasa lalu lintas yang dilakukan berdasarkan diskresi Kepolisian. Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas jalan tol dapat diakses melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080, Twitter @PTJASAMARGA serta aplikasi Travoy untuk pengguna iOS dan Android.

Baca Juga: Simak Besaran Bunga Pinjol Saat Ini, Turun Mulai 1 Januari 2024

Berdasarkan data Jasa Marga, sebanyak 345.448 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada periode Libur Tahun Baru 2024 yang jatuh pada Minggu-Senin, 31 Desember 2023 s.d 1 Januari 2024.

Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).

Jokowi Sebut Kenaikan Harga Beras Tak Setinggi di Negara Lain, tapi Jadi Penyumbang Inflasi 2023

PURWOREJO, KOMPAS.TV  Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, meskipun ada kenaikan harga beras di Indonesia, namun kenaikannya tidak sedrastis di negara-negara lain. Namun, ia tak menyebutkan negara-negara yang dimaksud dan persentase kenaikan harga berasnya. 

Jokowi memastikan stok cadangan beras tetap aman, sehingga stabilitas harga tetap terkendali meskipun musim panen mengalami kemunduran akibat fenomena El Nino. 

“Kita bisa mengendalikan karena stok Bulog saat ini juga sangat baik akhir tahun kemarin masih di angka 1,4 juta ton dan ini akan masuk lagi untuk cadangan strategis agar betul-betul kita aman, karena memang panennya nanti akan mundur sedikit,” kata Jokowi usai meninjau Pasar Purworejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (2/1/2024).

“Ada perubahan iklim, ada super El Nino, kemudian 22 negara stop tidak mengekspor berasnya, sehingga terjadi keguncangan harga beras, harga pangan di dunia. Semua, semua negara mengalami tetapi negara kita kenaikannya tidak sedrastis negara-negara lain,” tambahnya.

Baca Juga: Jokowi Sebut 37 Jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa Harus Diperbaiki

Meski menurut Jokowi kenaikan harga beras di Indonesia tak setinggi di negara-negara lain, faktanya kenaikan harga beras menjadi penyumbang utama inflasi pada 2023. 

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi tahunan 2023 sebesar 2,61 persen dan komoditas penyumbang utamanya adalah beras dengan andil inflasi sebesar 0,53 persen.

Dalam kesempatan berbeda, Presiden Jokowi mengapresiasi peran para petani dalam meningkatkan produksi jagung sehingga nilai impor jagung nasional menurun. 

Kepala Negara menargetkan hal tersebut juga berlaku pada komoditas padi, sehingga angka produksi terus bertambah dan cadangan strategis beras pemerintah dapat diamankan.

Baca Juga: BPS: Inflasi Tahun 2023 2,61%, Terendah dalam 20 Tahun Terakhir

“Saya harus menyampaikan acungan jempol untuk para petani yang menanam jagung sehingga yang padinya ini juga harus dikejar agar tidak impor. Tetapi ini saya tahu perlu tahapan. Mungkin tanam tahun ini yang pertama mungkin belum, tapi yang kedua moga-moga sudah mencapai lagi (produksi beras),” tuturnya saat menghadiri acara pembinaan petani se-Provinsi Jawa Tengah di GOR Satria Kota Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (2/1/2024).

Guna mendukung hal tersebut, Presiden Jokowi menyampaikan, pemerintah melalui PT Pupuk Indonesia menyiapkan 1,7 juta ton pupuk bagi para petani. Pupuk tersebut akan dibagi menjadi dua jenis yaitu pupuk bersubsidi dan nonsubsidi. 

“Yang bersubsidi itu 1,2 juta ton, yang tidak bersubsidi 500 ribu ton. Inilah yang kita harapkan agar yang namanya pupuk sudah tidak bermasalah,” lanjutnya.

Baca Juga: BPS Catat Inflasi Bulanan Desember 2023 Sebesar 0,41 Persen dan Inflasi Tahunan 2,61 Persen

Di sisi lain, kata Jokowi, pemerintah terus berupaya untuk menyiapkan tambahan anggaran subsidi pupuk pada 2024. 

“Kita ini dari Menteri Pertanian sudah mengajukan, dari Kementerian Keuangan nanti juga akan mendorong agar segera itu bisa direalisasikan,” tambahnya.

Jokowi Akui Ada Kebocoran Pupuk Subsidi, Dinikmati yang Bukan Petani

BANYUMAS, KOMPAS.TV Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui ada pupuk subsidi yang bocor dan dinikmati oleh pihak yang bukan petani. Oleh karena itu, pemerintah akan terus mengawasi penyaluran pupuk subsidi agar tak disalahgunakan. 

Hal ini disampaikan Jokowi usai menanam padi di Kalibogor, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (3/1/2024). Jokowi juga mendengar keluhan petani soal harga jual pupuk subsidi yang mahal. 

“Itu harus dikontrol terus, distributor, pengecer, dikontrol jangan sampai pupuk subsidi dijual ke tempat yang bukan petani. Memang ada kebocoran seperti itu, tapi semuanya akan diawasi dan dikontrol,” kata Jokowi, dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden.

Baca Juga: Jokowi Sebut Kenaikan Harga Beras Tak Setinggi di Negara Lain, tapi Jadi Penyumbang Inflasi 2023

Untuk menjamin pasokan pupuk subsidi, pemerintah telah menugaskan BUMN PT Pupuk Indonesia untuk menyediakan 1,7 juta ton pupuk untuk persiapan masa panen awal tahun ini. 

Jokowi juga menjamin petani akan lebih mudah membeli pupuk subsidi, yakni hanya dengan KTP

“Kemarin saya sudah sampaikan pembelian pupuk tak mesti pakai kartu tani bisa pakai KTP,” ujar Jokowi. 

Tahun ini, kata dia, pemerintah menambah alokasi anggaran untuk pupuk subsidi sebesar Rp14 triliun. Semua itu dilakukan untuk mendongkrak produksi beras pada masa panen Maret hingga April 2024.

Baca Juga: Jokowi Sebut 37 Jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa Harus Diperbaiki

“Saya ingin memastikan bahwa di awal Januari ini mulai menanam semuanya, karena hujan sudah turun, kebutuhan air sudah tercukupi dari hujan,” tuturnya. 

Presiden Jokowi mengatakan sektor pertanian Indonesia harus menggenjot capaian produksi beras pada Maret-April 2024, melalui proses tanam yang dimulai sejak Desember 2023 pada lahan sawah seluas 1,4 juta hektare, Januari 2024 di lahan 1,7 juta hektare, kemudian pada Februari 1,4 juta hektare.

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga mengatakan tidak ada keluhan seputar bahan bakar solar untuk kebutuhan traktor untuk membajak sawah.

Baca Juga: BPS: Inflasi Tahun 2023 2,61%, Terendah dalam 20 Tahun Terakhir

Terkait keluhan seputar sumbatan sedimentasi pada sarana irigasi sawah di area pertanian di Banyumas, mantan Wali Kota Solo itu telah memerintahkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk mengatasi kendala itu.

“Tadi juga ada keluhan urusan irigasi yang sedimennya sudah tinggi di bendungannya. Nanti akan dikerjakan oleh Pak Menteri PU secepatnya,” sebutnya.

Jokowi soal BLT El Nino Rp400.000: Memang BLT Khusus, Tidak Semuanya Dapat

BANYUMAS, KOMPAS.TV – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyatakan Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino sebesar Rp400.000 memang tidak diberikan untuk semua masyarakat. Jokowi menyebut BLT El Nino adalah BLT Khusus yang hanya diterima masyarakat yang terdampak kekeringan.

Hal itu disampaikan Jokowi saat berdialog dengan sejumlah penerima manfaat bantuan pangan cadangan beras pemerintah (CBP) di Gudang Bulog Klahang, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, pada Rabu (3/1/2024).

“Karena ini memang BLT khusus, tidak semuanya dapat, tapi tidak juga dipilihin, nggak juga,” kata Jokowi seperti dikutkp dari YouTube Sekretariat Presiden. 

Pada kesempatan itu, Jokowi membagikan bantuan pangan berupa beras 10 kilogram (kg) kepada keluarga penerima manfaat (KPM). Sedangkan untuk BLT El Nino diberikan untuk meningkatkan daya beli masyarakat yang menurun akibat El Nino. Seperti para petani yang gagal panen karena sawahnya kekeringan. 

Baca Juga: Jokowi Akui Ada Kebocoran Pupuk Subsidi, Dinikmati yang Bukan Petani

BLT El Nino itu memang untuk menutup adanya kenaikan harga di lapangan karena kemarin musim panasnya panjang,” tambahnya. 

Jokowi juga membagikan bansos pangan kepada masyarakat di Gudang Bulog Munjung Agung, Kabupaten Tegal, Provinsi Jawa Tengah.

Adapun masyarakat yang hadir di sana diketahui merupakan penerima manfaat tambahan. Sehingga bantuan pangan yang mereka peroleh pada kesempatan tersebut merupakan yang pertama. 

Jokowi memastikan masyarakat di sana sudah menerima bantuan pangan seluruhnya. Ia juga menyebut jika anggaran pemerintah mencukupi, bansos pangan akan diperpanjang. 

Baca Juga: Jokowi Sebut Kenaikan Harga Beras Tak Setinggi di Negara Lain, tapi Jadi Penyumbang Inflasi 2023

“Yang paling penting Januari sudah diterima, nanti akan dapat lagi di bulan Februari, akan dapat lagi di bulan Maret,” ucap Jokowi. 

“Nanti kalau APBN-nya saya lihat mencukupi, dilanjutkan lagi ke April, Mei, Juni, setuju mboten (setuju tidak)?” lanjutnya. 

Jokowi: Pembangunan Jalan Tol Enggak Ada Apa-apanya Dibanding Jalan Desa

jokowi-pembangunan-jalan-tol-enggak-ada-apa-apanya-dibanding-jalan-desa

BANJARNEGARA, KOMPAS.TV – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan pembangunan jalan tol tidak ada apa-apanya dibandingkan pembangunan jalan desa. Jokowi menyebut pemerintah baru membangun jalan tol 2.040 kilometer (km). 

Sedangkan pembangunan jalan desa, disebut Jokowi sudah mencapai 350.000 kilometer. Hal itu disampaikan Jokowi dalam pertemuannya bersama para kepala desa se-Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Rabu (3/1/2024).

“Jalan tol enggak ada apa-apanya, hanya 2.040 kilometer. (Pembangunan) jalan desa (sudah mencapai) 350.000 kilometer karena kita memiliki 74.800 desa di seluruh Tanah Air ini. Kalau satu desa saja 5 kilo, berarti kali 75 berarti sudah 350 ribu jalan desa,” kata Jokowi dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden. 

Baca Juga: Jokowi Sebut 37 Jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa Harus Diperbaiki

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu lalu menjelaskan, dana desa yang diberikan oleh pemerintah sangat besar jika dibanding dana pembangunan infrastruktur. 

Adapun dana desa mulai diberikan pemerintah sejak tahun 2015. 

Jangan keliru, ini saya beri tahu, sampai saat ini sudah Rp539 triliun dana desa yang disalurkan ke desa-desa—Rp539 triliun, niku duit kathah sanget lho — uang gede banget, lho,” ujarnya. 

Baca Juga: BPS: Inflasi Tahun 2023 2,61%, Terendah dalam 20 Tahun Terakhir

“Airport, niku gawe airport sedengan ngoten nggih (itu membangun bandara ukuran sedang ya) itu Rp2 triliun. Lha niki berarti dadi kiro-kiro 250 airport gedhe (Lha ini berarti jadi kira-kira 250 bandara besar). Bendungan niku Rp1 triliun, Rp1,5 triliun berarti dadi kira-kira 400 bendungan waduk, kalau dijadikan artinya uang itu gede sekali,” terangnya. 

Jokowi berharap agar penggunaan dana desa ke depannya dapat digunakan dan dikelola untuk semakin memberikan manfaat bagi masyarakat. 

Sebagai contoh, dalam membangun infrastruktur desa, seharusnya tidak membeli bahan-bahan bangunan dari luar daerahnya guna menjaga perputaran uang di desa.

Baca Juga: Jokowi Sebut Kenaikan Harga Beras Tak Setinggi di Negara Lain, tapi Jadi Penyumbang Inflasi 2023

“Oleh sebab itu sering saya ucapkan bolak-balik, beli batu batanya lokal di desa atau paling jauh di kecamatan, jangan diberi anggaran dana desa misalnya Rp1,5 miliarbelonjone teng (belanjanya di) JakartaKetoke luweh (kelihatannya lebih) murah, tapi perputaran uang jadi berpindah dari desa ke Jakarta, balik lagi uangnya,” tuturnya. 

“Biarkan uang itu beredar, meskipun harganya sedikit lebih mahal, tapi uangnya beredar di desa kita,” tandasnya.