JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan dimulainya pembangunan (groundbreaking) Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Rabu (20/12/2023). RSUP IKN adalah rumah sakit keempat yang tengah dibangun di IKN.
“Sudah mulai dibangun tiga rumah sakit swasta, yang kami groundbreaking bulan yang lalu, dua bulan yang lalu, dan tiga bulan yang lalu; ada tiga. Dan hari ini, kami groundbreaking lagi untuk Rumah Sakit Umum Pusat yang akan dibangun oleh Pemerintah,” tambahnya,” kata Jokowi dalam sambutannya, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (20/12).
RSUP di IKN akan fokus pada pengobatan untuk penyakit jantung dan stroke. Ia mengungkap masih ada tiga rumah sakit swasta lainnya yang akan dibangun di IKN.
Baca Juga: Dimulai Hari Ini Pola Operasi KRL di Stasiun Manggarai Berubah, Jangan Sampai Salah Peron!
“Memang konsentrasi rumah sakit umum pusat ini nantinya hanya di jantung dan stroke, tapi kalau kita melihat kehijauan di sini, oksigennya banyak mestinya pikirannya, stroke-nya menjauh lah menurut saya, (sakit) jantungnya juga menjauh,” ucap Jokowi.
Jokowi berharap, dengan banyaknya layanan rumah sakit di Ibu Kota baru, masyarakat Indonesia tidak lagi perlu berobat ke luar negeri.
“Saya nggak tahu di Ibu Kota Nusantara ini kok berbondong-bondong orang mendirikan rumah sakit. Ini nanti mestinya, kalau sudah jadi semuanya, tidak ada lagi masyarakat kita yang pergi ke Malaysia, Singapura, Jepang, ke Amerika untuk kesehatannya. Kami harapkan semuanya nanti bisa dilakukan di Indonesia, di Ibu Kota Nusantara khususnya,” tuturnya.
Baca Juga: Presiden Jokowi Angkat Bicara soal Dugaan Aliran Dana Ilegal Kampanye dari PPATK!
Selain meninjau groundbreaking RSUP IKN, Jokowi juga dijadwalkan meresmikan dimulainya pembangunan Nusantara Superblock.
Agenda Jokowi di IKN pada Rabu (20/12) juga termasuk penanaman pohon di sejumlah lokasi yang berada di IKN. Antara lain di area Sumbu Kebangsaan hingga lokasi Rehabilitasi Hutan dan Lahan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).